Mengobati Nyeri Sendi Dengan Olahraga Renang

Ingin berolahraga, tapi sendi terasa sakit. Padahal selain menjaga kesehatan tubuh, olahraga juga sangat penting dilakukan ketika Anda menderita radang sendi. Tetap bergerak aktif terbukti memberi manfaat bagi penderita radang sendi, termasuk mengurangi rasa sakit dan meningkatkan fleksibilitas. Dan salah satu olahraga yang dianjurkan bagi penderita radang sendi adalah olahraga air.

Manfaat olahraga air

Ada banyak alasan kenapa olahraga air adalah pilihan tepat untuk penderita radang sendi, beberapa di antaranya adalah:

  • Meningkatkan fleksibilitas dan rentang gerakan tanpa memberi tekanan pada sendi dan tulang belakang.
  • Meningkatkan fungsi sendi yang sedang terasa nyeri tanpa menambah buruk gejalanya.
  • Meningkatkan kesehatan.
  • Mengurangi nyeri.
  • Air adalah zat yang dapat membuat tubuh terapung. Ketika melakukan olahraga air, air menunjang tubuh sehingga sendi tidak perlu bekerja keras. Mengapa? Karena dalam air, tubuh hampir tidak memiliki gravitasi sehingga tubuh kehilangan 90 persen beratnya. Ini membuat tubuh bebas bergerak tanpa mengeluarkan banyak tenaga.
  • Air juga menciptakan resistensi alami ketika Anda menggerakkan tubuh. Ini membuat otot seperti berlatih dengan beban tanpa perlu bantuan alat.
  • Jika berolahraga di kolam renang dengan air hangat (28°-31° Celsius), ada manfaat tambahan yang bisa dirasakan, yaitu membantu meredakan sakit pada sendi.

Olahraga air untuk penderita radang sendi

Jangan jadikan radang sendi sebagai penghalang Anda melakukan berbagai aktivitas, terutama olahraga. Tak perlu diragukan lagi manfaat olahraga untuk kebugaran tubuh. Berikut adalah adalah beberapa olahraga air yang baik untuk radang sendi.

Berenang

Selain berguna untuk menjaga kesehatan dan berat badan, olahraga air ini juga sangat baik untuk penderita radang sendi terutama gaya bebas, gaya punggung, dan gaya dada. Gaya bebas paling direkomendasikan karena membuat tubuh, leher, tangan, dan tulang belakang berputar dan bergerak dengan ringan. Sedangkan gaya punggung membantu memperkuat otot-otot punggung dan bahu, mendukung dan memperpanjang tulang belakang, dan membantu membuka rongga dada. Dan gaya dada mampu memperkuat otot punggung. Namun perlu langkah hati-hati ketika berenang gaya dada, karena dapat memberikan tekanan berlebihan pada leher dan punggung bawah.

Aerobik air

Jika baru pertama kali melakukan olahraga air ini, mulailah perlahan-lahan dengan berjalan di kolam air dangkal. Kemudian tingkatkan intensitas olahraga secara bertahap, mulai dari kolam dengan air setinggi pinggang hingga setinggi dada. Selain itu, tambah gerakan-gerakan yang menggunakan kedua lengan dan kaki. Dan jangan lupa untuk selalu melakukan lima menit pemanasan dan pendinginan di awal dan akhir olahraga.

Berjalan dalam air

Ketika berjalan di dalam air, gunakan teknik yang sama seperti saat berjalan di atas tanah, yaitu dengan menapak telapak kaki dimulai dari tumit dan berakhir di ujung kaki. Jika ingin melakukan olahraga air ini, kenakan alat pelampung untuk menjaga keselamatan.

Olahraga di air dalam

Air dalam mampu mencegah cedera berlebih ketika melakukan olahraga atletikdengan intensitas tinggi. Anda bisa jogging, lari, sit up, dan melakukan banyak hal lainnya, tapi Anda memerlukan sabuk pelampung untuk melakukan segala aktivitas ini.

Sebelum mulai melakukan olahraga air, tanyakan kepada dokter apakah olahraga tersebut aman untuk Anda. Selain itu, tanyakan juga gerakan atau olahraga air apa yang harus dihindari. Ketika olahraga, mulailah dengan melakukan peregangan guna menghangatkan tubuh. Lakukan tiap peregangan atau pemanasan dengan bersungguh-sungguh namun perlahan agar tidak memberi tekanan pada sendi, dan akhiri dengan pendinginan.

Perlu diingat juga untuk tidak berolahraga jika radang sendi yang Anda alami cukup parah atau disertai pembengkakan. Pastikan untuk menunggu sampai nyeri berhenti dan bengkak mereda. Jika ketika melakukan olahraga air tiba-tiba Anda merasa sakit, pusing, atau kehabisan napas, segera berhenti dan hubungi dokter.

 

Nah untuk kalian yang ingin berminat untuk renang kalian bisa ikut belajar renang di bandung di Sensen Swimming School. SenSen Swimming School adalah salah satu penyedia jasa les renang di Bandung yang merupakan tempat yang tepat untuk memulai belajar renang bagi anak anak maupun dewasa karena pelatih kami adalah pelatih yang terampil dan berpengalaman dalam olahraga renang. 

Join Sensen Swimming School for safe and fun swimming!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *