Terapi Renang Untuk Skoliosis
Skoliosis nerupakan kondisi melengkungnya tulang belakang ke samping secara tidak normal. Penyakit ini lebih sering terjadi pada anak-anak sebelum masa pubertas dengan pada usia 10 hingga 15 tahun. Anak laki-laki dan perempuan memiliki risiko yang sama untuk mengidap skoliosis ringan, namun anak perempuan lebih rentan untuk mengalami skoliosis.
Pinggul tampak lebih menonjol, condong ke satu sisi, bahu lebih tinggi sebelah, tulang belikat tampak lebih menonjol dan panjang kaki tidak seimbang. Itu semua merupakan gejala yang ditimbulkan oleh penderita skoliosis, gejala yang apabila dibiarkan begitu saja akan mengakibatkan kerusakan yang lebih parah dan tentunya akan membutuhkan penanganan secara intensif.
Penanganan pada penderita skoliosis dilakukan berdasarkan beberapa faktor. Faktor utama yang harus diperhatikan adalah derajat dan pola lekukan. Selain itu usia dan jenis skoliosis juga turut memengaruhi bentuk penanganan dan tingkat keberhasilan pengoreksian kelainan. Renang menjadi salah satu contoh yang dapat dijadikan sebagai alternatif dalam pengobatan penyakit skoliosis. Hal ini karena berenang memiliki manfaat yang baik dalam pengobatan skoliosis.
Manfaat Berenang Dalam Pengobatan Skoliosis.
Menurut dokter. Luthfi “Olahraga berenang berguna untuk menguatkan otot-otot tanpa membebani tulang belakang, sebelum melakukan olahraga berenang ini sebaiknya Anda lakukan pemanasan dengan benar terlebih dahulu untuk membantu dalam meregangkan otot dan terhindar dari cedera.”
Skoliosis dapat menyebabkan sakit punggung kronis jika tidak diobati. Berenang memberi manfaat pada skoliosis karena dapat menyediakan bantuan air pendingin yang dapat meningkatkan sirkulasi ke jaringan tubuh. Selain itu, berenang memberikan bantuan dalam menghilangkan stress serta dapat juga membantu melepaskan ketegangan, kemungkinanan mengurangi rasa sakit kronis.
Penderita skoliosis memang mendapat manfaat dari berenang. Selain fakta bahwa berenang itu baik untuk penguatan otot belakang secara umum, ini juga bagus untuk fungsi pernapasan. Hal ini membuat berenang sangat cocok untuk skoliosis karena kapasitas paru-paru dan daya tahan latihan cenderung terpengaruh di antara individu dengan skoliosis.
Nah untuk kalian yang ingin berminat untuk berenang kalian bisa ikut Privat RenangDi Bandung di SenSen Swimming School. SenSen Swimming School adalah salah satu penyedia jasa Privat Renang Bandung, yang merupakan tempat yang tepat untuk memulai belajar berenang bagi anak anak maupun dewasa, SenSen Swimming School atau dapat disingkat S2SS merupakan badan usaha dibidang jasa Kursus Renang guna menyediakan tenaga pelatih bagi siapapun yang ingin belajar berenang. S2SS memiliki pelatih yang telah memiliki pengalaman dan memiliki kepribadian yang baik dan menarik khususnya untuk melatih anak anak.